Polisi Beber Fakta Soal Viral Mahasiswi Korban Begal Badung Bali

23 Maret 2022 11:00

GenPI.co Bali - Polisi Sektor (Polsek) Kuta Selatan mengungkapkan suatu fakta baru soal viralnya mahasiswi asal Jakarta, Yashmine Alona Liberachi (26) yang jadi korban begal di dekat lahan kosong, Badung, Bali baru-baru ini.

Seperti diketahui sebelumnya, seorang perempuan muda ditemukan tergeletak hingga dikira tewas di wilayah Lingkungan Kampial, Kuta Selatan.

Foto yang kadung viral itu nyatanya menunjukkan bahwa Yashmine menjadi korban begal dan tidak sampai tewas. Hal ini pun telah dikonfirmasi oleh polisi.

BACA JUGA:  Di Bali, Puan Maharani Ajak IPU Realisasikan Dana Rp1,4 T

"Korban cuma pingsan dan berhasil disadarkan anggota," jelas Kanitreskrim Polsek Kuta Selatan Iptu Agung Suartana, Selasa (22/03/22).

Fakta temuan korban sendiri diungkapkan oleh Agung Suartana lagi. Bermula kala Yashmine ditemukan kali pertama oleh ibu-ibu yang sedang melintas hendak ke pasar dalam kondisi tak sadarkan diri.

BACA JUGA:  Pariwisata Bali Makin Untung, Menparekraf Uno Perluas VoA

Kepada petugas, Yashmine mengaku dipukul dari belakang saat berjalan kaki di sekitar lokasi yang membuatnya tak sadarkan diri.

Setelah sadar, Yashmine mengaku sudah kehilangan ponsel merek Iphone 6 miliknya.

BACA JUGA:  Bali Kalahkan Italia Jadi Tuan Rumah World Water Forum, Kok Bisa?

"Kami belum tahu korban hendak pergi kemana karena pada saat kejadian baru sadar dan kondisinya masih belum stabil," beber Iptu Suantara.

Di sisi lain, Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Kuta Selatan masih mengumpulkan sejumlah bukti dan keterangan saksi untuk mengungkap kasus yang membuat heboh dan viral media sosial di Bali ini.

Salah satunya memeriksa sejumlah rekaman kamera pengawas (CCTV) di wilayah Kampial, Kuta Selatan, Badung.

"Sampai sekarang belum kita dapat titik temu dari CCTV tersebut, masih didalami penyelidikan," ujar Kapolsek Kuta Selatan Kompol I Ketut Sugiarta.

Terlepas dari fakta tersebut, pihak polisi kabarnya masih kesulitan mengungkap pelaku aksi begal terhadap mahasiswi yang viral di Badung, Bali ini. Penyelidikan lebih mendalam nampaknya akan dilakukan lebih lanjut. (gie/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI