Kerahkan 6.125 Polisi saat Nyepi, Apa Tujuan Polda Bali?

03 Maret 2022 06:00

GenPI.co Bali - Perayaan hari suci agama Hindu yakni Nyepi Tahun Caka 1944 bakal berlangsung pada Kamis (03/03/22). Polda Bali lantas menuturkan akan mengerahkan 6.125 personel polisi pada hari tersebut.

Alasan penurunan jumlah aparat yang mencapai ribuan tersebut dikatakan oleh Kabidhumas Polda terkait, Kombes Syamsi sebagai langkah mengamankan perayaan hari raya.

"Keberadaan anggota ini untuk mengamankan jalannya Hari Raya Nyepi tahun ini," ujar Kabidhumas Polda Bali Kombes Syamsi, Senin (28/02/22).

BACA JUGA:  Papan Atas Klasemen Liga 1 Ketat, Persib Tempel Bali United

Rincian personel yang diturunkan sendiri bisa dibilang paling banyak ada di wilayah hukum Polresta Denpasar yang mencapai 1.288 anggota.

Kemudian Polres Buleleng 520 personel. Polres Tabanan 682 personel. Polres Gianyar ada 517 personel.

BACA JUGA:  Warga Ukraina di Bali Tak Bisa Tarik Uang di ATM, Ada Apa?

Lalu, untuk Polres Klungkung dengan 415 personel, Polres Bangli sebanyak 411 personel.

Kemudian ada Polres Karangasem 761 personel, Polres Jembrana sebanyak 819 personel, dan terakhir, Polres Badung 712 personel.

BACA JUGA:  Koster Usulkan Uji Coba PPLN ke Bali Tanpa Karantina Dimajukan

Menurut Polda Bali lagi pengamanan untuk wilayah Klungkung akan mengutamakan sistem keamanan Desa Adat dengan menggandeng pecalang imbas rawan kenaikan kasus Covid-19.

"Tentu kami mengajak Desa Adat untuk bersama-sama menjaga dan mengawasi aktivitas sebelum Nyepi. Mengingat situasi yang begitu rawan akan lonjakan kasus Covid-19 di Klungkung, jadi diharapkan tetap ada prokes," kata Kombes Syamsi.

Polda Bali tersebut menuturkan lagi bahwa 6.125 polisi yang diturunkan tak cuma lakukan pengamanan saat Nyepi saja melainkan juga malam Pangerupukan yang notebene ramai oleh orang-orang yang siap arak ogoh-ogoh. (Ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI