Beradaptasi Di Tengah Pandemi, Cok Ace Imbau Pemuda Bali Begini

12 Oktober 2021 17:00

GenPI.co Bali - Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace selaku Wakil Gubernur Bali memiliki memberikan kiat-kiat penting agar para pemuda Bali bisa beradaptasi di tengah pandemi.

Sejak merebaknya virus Covid-19, tingkat perekonomian di dunia, termasuk Indonesia alami penurunan drastis imbas pemberlakuan larangan kontak fisik secara langsung.

Tentu saja hal ini berimbas ke Pulau Dewata selaku salah satu provinsi Indonesia yang mengandalkan sektor pariwisatanya.

BACA JUGA:  Tragis! Pria Karangasem Bali Tewas di Atas Pohon Kelapa

Imbas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) rutin dihelat pemerintah pusat dan berbagai larangan kedatangan wisatawan tentu buat tingkat ekonomi pulau sulit bangkit.

Hal inilah yang mendasari Cok Ace untuk mendorong kreatifitas anak muda Bali untuk lebih mengoptimalkan penggunaan teknologi informasi.

BACA JUGA:  Luar Biasa Bali! Studio Celup Kain Buleleng Sukses Saat Pandemi

"Di tengah penyebaran pandemi yang memacu ketidakpastian perekonomian global, kita semua harus meningkatkan kemampuan diri melalui penguasaan teknologi informasi," tutur Wagub itu, Sabtu (09/10).

Dalam mengisi acara loka karya rumah inspirasi 'Berbagi Cahaya,' tersebut, pengembangan teknologi digital diharapkan bisa membantu sektor ekonomi daerah.

BACA JUGA:  Pariwisata Dibuka, Biaya Karantina di Bali Terkesan Besar

"Arah pengembangan ekonomi digital di tengah pandemi menjadi tak terelakan di dalam situasi saat ini bahkan dalam seluruh aspek kehidupan," imbuh Cok Ace lagi.

Sebagai bentuk langkah apik kembangkan kesejahteraan Pulau Para Dewa, ia pun menambahkan salah satu prioritas bidang usaha seperti peningkatan bisnis kearifan lokal.

Dorongan untuk pemuda Bali agar tingkatkan kemampuan teknologi informasi ini pun diharapkan punya hasil bagus, apalagi Cok Ace sedang persiapkan pembukaan pariwisata dari luar negeri 14 Oktober 2021 nanti. (Ant)


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI