Pria Tewas di Jurang Klungkung Bali, Kerabat Bongkar Fakta Ini

07 Februari 2022 11:00

GenPI.co Bali - Nasib malang dialami oleh I Putu Kenci, pria berusia 45 tahun yang ditemukan tewas di dasar jurang wilayah Kabupaten Klungkung, Bali, Sabtu (05/02/22). Pihak kerabat korban pun bongkar fakta tak terduga.

Diketahui, warga Desa Jehem, Kecamatan Tembuku, Bangli itu meninggal dunia usai nekat bunuh diri dengan cara terjun ke dasar jurang Tukad Bubuh sedalam 25 meter.

Adapun lokasi I Putu Kenci melakukan aksi nekat terjadi tepat di perbatasan Desa Timuhun dan Desa Bumbungan, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung, Bali.

BACA JUGA:  Saat Omicron, Media Asing: Pariwisata Bali Samai Thailand

Menurut Made Wirya (40) selaku keluarga sekaligus kerabat korban, pria paruh baya tersebut diketahui pergi keluar dari rumah sejak Sabtu pagi pukul 05.00 WITA.

Putu Kenci keluar rumah mengendarai sepeda motor Honda Scoopy bernopol DK 3839 PS. Tidak ada pesan apapun yang dilontarkan korban saat pergi keluar rumah.

BACA JUGA:  Limbah Tes Antigen di Selat Bali Viral, ECOTON: Masalah Fatal

Karena itu, ketika ada kabar penemuan motor korban di Tukad Bubuh, keluarga besar kaget bukan main.

"Sekitar pukul 12.00 WITA, ada kabar sepeda motor korban ditemukan di jembatan antara Desa Timuhun dan Desa Bumbungan," ungkap Made Wirya, Sabtu (05/02/22).

BACA JUGA:  Habisi Persikabo, Teco Nafsu Bali United Balas Dendam ke PSM

Segera adik kandung korban ini datang ke lokasi kejadian. Setibanya di lokasi, Wirya dibantu beberapa masyarakat setempat langsung melakukan pencarian di sekitar jembatan hingga ke dasar jurang Tukad Bubuh.

Pencarian membuahkan hasil sore hari sekitar pukul 17.00 WITA. Korban ditemukan di dasar jurang sedalam 25 meter lebih dalam keadaan sudah tidak bernyawa. Kondisinya sangat mengenaskan.

Saat ditemukan, jasad korban sudah berada di dalam air di Tukad Bubuh. Posisinya tepat di bawah jembatan yang diyakini menjadi titik loncatan korban untuk mengakhiri hidupnya.

Beberapa bagian tubuh mengalami dislokasi, terutama pada bagian tulang kaki dan badan. Tak lama kemudian, polisi dan petugas PMI Kabupaten Klungkung tiba di lokasi untuk mengevakuasi jasad korban.

Pasca dievakuasi dari jurang di suatu wilayah Klungkung, Bali, tak lama setelahnya, kerabat atau pihak keluarga dari I Putu Kenci ogah dilakukan autopsi. Mereka percaya kematian pria tersebut adalam musibah. (gie/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI