Pariwisata Bali Menyedihkan, Wagub Cok Ace Bongkar 2 Fakta Miris

29 Januari 2022 15:00

GenPI.co Bali - Wakil Gubernur (Wagub) Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace bongkar dua fakta miris ini mengingat kondisi pariwisata Bali masih menyedihkan hingga 2022.

Semenjak pandemi Covid-19 menyerang akhir tahun 2019 lalu, Pulau Dewata sudah kehilangan tajinya sebagai destinasi perjalanan populer seantero dunia.

Ya, kunjungan para turis asing maupun domestik begitu kurang. Hal ini dibuktikan sepanjang tahun 2021 hanya sedikit wisatawan mancanegara (wisman) yang tiba ke salah satu provinsi di Indonesia tersebut.

BACA JUGA:  Bupati Buleleng Bali Suradnyana Minta Maaf Efek Covid-19, Kenapa?

Tak ayal, Wagub Cok Ace pun beberkan dua fakta miris terkait menyedihkannya pariwisata Bali. Pertama, kunjungan turis luar negeri yang begitu kurang dan kedua, terkait pengusaha wisata terlilit hutang.

Pembukaan border internasional di Bandara I Gusti Ngurah Rai pada 14 Oktober 2021 silam, belum ada efeknya sama sekali. Terbukti dengan kedatangan wisman yang hanya mencapai 45 orang saja tahun lalu.

BACA JUGA:  Buah Zakar dan Lidah Berdarah, Bule Rusia di Bali Tewas Misterius

"Padahal sebelum pandemi, jumlah kunjungan mencapai 6,3 juta wisatawan asing," ujar Wagub Cok Ace saat menerima anggota Komisi IX DPR RI, Charles Honoris dkk, Kamis (27/01/22).

Nah, fakta lanjutan yang dibeberkannya ialah ancaman pailit yang dialami oleh beberapa pengusaha imbas tak balik modal.

BACA JUGA:  Gempa Malang Bikin Bali Terguncang, BMKG Beri Penjelasan Ini

"Mereka sempat punya harapan besar sehingga menambah utang untuk membersihkan kolam, membuat AC kembali dingin dan karpet tidak bau," kata dia lagi.

Kepada pihak anggota DPR Charles Honoris beserta koleganya, tandem I Wayan Koster ini pun juga mengeluhkan kebijakan penerbangan, regulasi pengurusan visa, dan beban biaya Covid-19.

Beragam keluh kesah Wagub Cok Ace tersebut kini sedang dicarikan solusi oleh pihak DPR. Salah satunya ialah dengan gelaran KTT G20 yang dipercaya bisa selesaikan masalah pelik pariwisata Bali saat ini. (gie/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI