Kejayaan Buleleng Bali, Bupati Suradnyana Minta Bantuan Parpol

21 Januari 2022 04:00

GenPI.co Bali - Bupati Putu Agus Suradnyana meminta bantuan partai politik (parpol) agar turut serta bantu meningkatnya kejayaan Buleleng, Bali dalam waktu dekat.

Hasrat ingin meningkatkan kualitas masyarakat Bumi Panji Sakti terlihat dalam diri sang pemimpin kabupaten terkait kala bertemu beberapa kader partai Gerindra.

"Mari bangun bersama. Parpol sangat berperan penting dalam pembangunan daerah," kata Agus saat menerima kedatangan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Pratai Gerakan Indonesia Raya, Rabu (19/01/22).

BACA JUGA:  Media Asing Heboh Viral Wanita Gianyar Bali 'Nikahi' Keris

Suradnyana mengatakan jika partai-partai merupakan salah satu pilar penting pembangunan di tingkat daerah hingga nasional. Hal ini diakibatkan karena perwakilan dari parpol duduk di kursi legislatif.

Mengambil contoh di partai Gerindra, Bupati Suradnyana menyinggung perlu adanya kerja serius dari parpol agar bisa menelurkan kader berkualitas.

BACA JUGA:  Viral Wanita Gianyar Nikahi Keris, MDA Bali Buka Suara

"Salah satunya partai Gerindra ini untuk membantu pembangunan di Kabupaten Buleleng," imbuh bupati tersebut lagi.

Ia pun sempat menyinggung bahwa alasan keberhasilan suatu pemerintahan tak lepas dari suatu dinamika bernama koalisi, baik itu di pusat maupun daerah.

BACA JUGA:  Bali Jadi Mimpi Buruk Angelo Alessio Latih Persija, Kok Bisa?

Namun, politisi asal Desa Banyuatis itu meminta agar hal tersebut dikesampingkan lebih dulu agar bisa membawa hasil terbaik bagi salah satu kabupaten di Bali tersebut.

"Jika dilihat dari sisi manapun, koalisi bukan hanya sebuah jabatan semata tetapi juga merupakan struktur tentang model pemerintahan yang akan membawa nasib bangsa atau daerah itu sendiri," katanya lagi.

Di sisi lain, Ketua DPC Parpol Gerindra, Gede Harja Hastawa ikut mendukung agar niatan Bupati Putu Agus Suradnyana agar pembangunan bisa bantu tingkatkan kejayaan Buleleng, Bali. (Ant)

 

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI