Tahun Baru Hujan 2 Wilayah Bali, BMKG: Prediksi Cuaca Hari Ini

01 Januari 2022 06:00

GenPI.co Bali - Badan Meteorlogi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan dini bahwasannya dua wilayah Bali ada potensi hujan, Sabtu (01/01/22). Berikut cuaca hari ini.

Setelah meninggalkan tahun 2021, tetap saja tak ada yang berubah di tahun baru. Hal ini menyangkut dengan bagaimana fenomena alam seluruh provinsi di Indonesia.

Ya, perubahan cuaca ekstrem masih akan menyertai imbas Badai La Nina yang dipastikan tetap akan bergulir paling tidak hingga Februari 2022 mendatang.

BACA JUGA:  Polisi Jaga Arus Balik Gilimanuk Imbas 11 Ribu Turis ke Bali

Pulau Dewata sebagai salah satu provinsi di Tanah Air pun tak luput dari hujan ke cerah atau sebaliknya selama beberapa bulan terakhir.

Di awal-awal tahun 2022 ini, BMKG pun mengeluarkan pengumuman terkait adanya potensi hujan di wilayah Bali bagian Timur dan Tengah.

BACA JUGA:  Rakyat Bali Sambut Tahun Baru, Bupati Tabanan Sanjaya Bilang Ini

"Waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir serta angin kencang berdurasi singkat di wilayah Bali bagian Timur dan Tengah," tulis lembaga terkait.

Hari ini pada waktu pagi, kabupaten/kota seperti Amlapura, Bangli, Negara, Semarapura, dan Singaraja dipastikan bakal cerah berawan. Sementara itu Gianyar, Mengwi, Tabanan berawan dan Denpasar satu-satunya hujan ringan.

BACA JUGA:  Menteri BUMN Erick Thohir: Kualitas SDM Bali Meningkat Efek Ini

Siang hari, giliran Amlapura, Bangli, dan Negara hujan ringan. Lain dari kabupaten/kota itu dipastikan berawan.

Tiba waktu malam hari, Bangli, Gianyar, Mengwi, Negara, Semarapura, Singaraja, dan Tabanan akan cerah berawan. Sementara itu, Amlapura dan Denpasar bakal berawan.

Meskipun telah memprediksi adanya hujan tepat saat menjajaki awal Tahun Baru, BMKG mewanti-wanti terkadang cuaca bisa berubah sewaktu-waktu. Begitu juga di Bali hari ini. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co BALI