GenPI.co Bali - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan dini bagi Bali. Lengkapnya, berikut prediksi cuaca hari ini, Sabtu (20/11/21).
Semenjak terpaan Badai La Nina untuk beberapa bulan kedepan, Pulau Dewata akan mengalami perubahan cuaca yang sulit untuk diprediksi.
Seperti yang kita tahu, terkadang masyarakat akan alami cuaca cerah berawan kemudian disusul dengan hujan deras dalam jangka waktu beberapa jam kemudian.
Adapun untuk hari ini, BMKG meminta masyarakat ekstra waspada karena adanya potensi gelombang setinggi 2 meter atau lebih di Laut Bali.
"Terjadi potensi tinggi gelombang laut yang dapat mencapai 2 meter atau lebih di Laut Bali dan Samudera Hindia Selatan Bali," tulis peringatan dini lembaga tersebut.
Tak lupa, mereka juga umumkan adanya beberapa wilayah lain yang akan alami hujan rasio sedang hingga lebat ditambah angin kencang.
"Waspadai potensi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin besar di sebagian besar wilayah Pulau Seribu Pura," tulis pernyataan itu lagi.
Memasuki pagi hari, wilayah seperti Bangli, Denpasar, Gianyar, Mengwi, Negara, Semarapura, Singaraja, dan Tabanan memiliki prediksi cuaca sama yakni hujan ringan.
Memasuki waktu siang, Amlapura dan Denpasar masih alali hujan kurang deras. Sementara Bangli malah berpotensi hujan lebat disertai petir.
Sementara itu sebagian wilayah lain akan alami hujan sedang dengan keterangan suhu antara 25-30 derajat Celcius.
BMKG pun mengimbau agar masyarakat Bali yang beraktivitas di luar ruangan siap sedia membawa payung atau mantel dan waspadai tempat-tempat rawan seperti dekat pohon atau lainnya gara-gara cuaca ekstrem hari ini. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News