Profil Naomi Zaskia, Artis Blasteran Jerman Dibesarkan di Bali

13 September 2022 17:00

GenPI.co Bali - Berikut profil tokoh Naomi Zaskia, seorang artis cantik blasteran Indonesia-Jerman yang dibesarkan di Bali.

Dunia hiburan Tanah Air memang tak pernah lepas dari pesona kalangan aktris berparas ayu, salah satunya ialah wanita berusia 25 tahun ini.

Mengutip dari berbagai sumber, profil Naomi Zaskia diawali dengan kelahirannya pada 20 September 1996 di Jerman.

BACA JUGA:  Liga 1: Bali United Pincang Sebelah, Teco Malah Semringah

Adapun sosok orang tua dibalik kelahirannya ialah Norbert Appel (ayah) dan Listya Appel (ibu). Nama aslinya saat itu ialah Saskia Naomi Appel.

Kendati lahir di Negeri Panzer, Naomi justru tumbuh berkembang di Bali setelah sebagian besar latar belakang pendidikannya tercatat di sana.

BACA JUGA:  Pelaku Wisata Bali Kurang Senang Wisman Taiwan? Ini Alasannya

pernah bersekolah di SMP Nasional Denpasar dan SMA Negeri 5 Denpasar. Kemudian, ia melanjutkan studi di perguruan tinggi area Jakarta bernama Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama).

Di sana, ia mengambil S1 hubungan internasional. Kini Naomi Zaskia mengambil studi juga di HSBA Hamburg School of Business Administration.

BACA JUGA:  Wow! Dua Wanita Tertua di Buleleng Dapat Hadiah dari Polisi

Agama dari wanita selaku artis cantik blasteran Jerman ini diyakini ialah Islam.

Karier Naomi Zaskia di dunia entertainment dimulai sejak usia 17 tepatnya tahun 2013.

Ketika itu sang aktris mendapat peran sinetron pertamanya berjudul Diam-Diam Suka berperan sebagai Neta.

Pada debut kariernya di sinetron Diam-Diam Suka, ia sempat beradu akting dengan artis ternama Indonesia seperti Dimas Anggara, Febby Rastanty, Audi Marissa dan Derby Romero.

Dari sanalah nama Naomi Zaskia makin melambung tinggi, bukan cuma via layar kaca melainkan juga catwalk sebagai model.

Di Instagram berpengikut 1 juta follower lebih, @naonomnom, ia kerap membagikan pose-pose menawannya dengan beragam gaya menarik.

Di bidang film layar lebar, ia telah membintangi beberapa judul mulai dari Guardian (2014), Miss Call (2015) dan Terimakasih Emak Terimakasih Abah (2021).

Sementara untuk FTV, ia bermain di puluhan judul di antaranya Selengket Dodol Cinta (2017), Cinta Gue Mentok di Ciwidey (2017), Cinta Kepentok Camer Killer (2018), hingga Sule Kangen Mantan (2019).

Adapun sinetron ia pernah membintangi Cantik-Cantik Magic (2015), Pacarku Dari Langit (2015), Pangeran (2015), Anak Menteng (2016), Melodi (2016), Buat Aku Merinding (2017) dan terakhir Dewi Rindu (2021).

Wanita yang dibesarkan cukup lama di Bali ini pun tak luput pula dari gosip besar.

Ya, ia pernah dikabarkan dekat dengan komedian Sule yang telah bercerai dengan Almarhumah Lina Jubaidah.

Akan tetapi, kemudian gosip ini kandas di tengah jalan setelah Sule kemudian menikah lagi dengan Nathalie Holscher.

Terlepas dari itu, karier Naomi Zaskia selaku artis cantik blasteran Jerman yang dibesarkan di Bali nampaknya masih tetap bertahan dan tak bergeming atas gosip tersebut. (*)

Profil

Nama Lengkap: Saskia Naomi Apple
Nama Panggung: Naomi Zaskia
Tempat Tanggal Lahir: Jerman, 20 September 1996
Umur: 25 Tahun
Pekerjaan: Aktris dan Model
Agama: Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI