Melukat di Bali, Selebgram Awkarin Sentil Netizen Ini

29 Juli 2022 11:00

GenPI.co Bali - Selebriti Instagram (Selebgram) Karin Novilda atau lebih dikenal Awkarin sentil soal agama dan budaya ke kalangan netizen kala jalani upacara melukat di Bali baru-baru ini.

Mengikuti tren kalangan seleb yang jalani proses penyucian diri di Pulau Dewata, sang Selebgram ini membagikan pengalaman tak terlupakannya.

Diketahui, Awkarin menjalani prosesi adat melukat di Ubud, Gianyar, Bali pada Sabtu (23/07/22) lalu.

BACA JUGA:  Naya Dicabuli? Polisi Denpasar Bali Periksa Pacar Ibunya

Berdasarkan testimoni temannya, ia memilih jalani prosesi bersama ahli spiritual Bu Desak Tri Desna.

Alasannya? Ia menjabarkan beberapa orang yang datang ke Bu Desak alami perubahan signifikan ke arah yang lebih baik.

BACA JUGA:  Profil Ni Made Laura Theux, Artis Cantik Blasteran Bali-Prancis

"Sering kali ada orang yang perlu bantuan mendatangi Bu Desak langsung mendapat perubahan berarti. Baik itu dalam hal kesucian jiwa dan raga," tutur Awkarin via unggahan Instagramnya, Senin (25/07/22).

Pada unggahannya tersebut, Awkarin juga menyentil netizen untuk tidak menjelek-jelekkan agama dan budaya lain.

BACA JUGA:  Turyapada Tower Kerthi Bali di Buleleng Punya 2 Fakta 'Gila' Ini

"Hey guys kepercayaan masing-masing ya, jangan jadi ngejelekin budaya dan agama lain dong," tutur mantan pacar Gaga Muhammad itu.

Lebih lanjut wanita yang juga mantan dari Sabian Tama ini mengatakan alasan tersendiri dirinya memilih untuk lakoni kegiatan sakral di Bali tersebut.

"Gue melakukan melukat karena gue itu suka mendalami kegiatan-kegiatan spiritual. Dan melukat ini adalah salah satu experience yang ingin aku coba sebagai salah satu milestone perjalanan spiritualku," jelasnya.

Kendati sudah beberkan alasan tersebut, netizen tetap menyarankan Awkarin untuk tidak meniru-niru aksi selebriti lain yang lakukan melukat karena dalih ingin healing di Bali. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI