Mulai dari Rp168 Juta, Daftar Harga Rumah Dijual Murah di Bali

18 Juli 2022 16:00

GenPI.co Bali - Tinggal di Bali bakal makin bahagia setelah menebus salah satu dari daftar harga rumah dijual murah khusus hari ini, Senin (18/07/22). Siapa sangka rangenya mulai dari Rp168 juta.

Pencinta properti akan makin tergiur untuk memiliki tempat tinggal di Pulau Dewata.

Secara salah satu provinsi di Indonesia ini terkenal dengan objek-objek wisatanya yang terkenal hingga luar negeri.

BACA JUGA:  Terungkap Sisi Lain Kiper Bali United Muhammad Ridho: Religius

Mengutip laman rumah.com, berikut daftar harga rumah dijual murah khusus di Bali hari ini, Senin (18/07/22).

1. Perumahan Suwug Indah

BACA JUGA:  Buntut KTT G20, Jenderal TNI Andika Perkasa ke Bali, Agendanya?

Pada peringkat pertama ada hunian di Perumahan Suwug Indah Singaraja berlokasi di Jln Perumahan Suwug Indah Abasan Sangsit, Sawan, Buleleng, Bali.

Rumah murah subsidi di kawasan Bali Utara ini memiliki luas bangunan 30 meter persegi dan luas tanah 70 meter persegi.

BACA JUGA:  KTT G20 Makin Dekat, Ini Perintah Mutlak Kapolda Bali Jayan Danu

Punya sertifikat hak milik (SHM) dan interior tak berperabot.

Untuk harganya terkesan terjangkau yakni hanya Rp168 juta saja.

2. Megati Riverside

Kemudian ada Megati Riverside yang beralamat di Jalan Gunung Salak, Tabanan, Selemadeg Timur, Tabanan, Bali.

Hunia yang memiliki lokasi strategis di Gumi Lumbung Padi ini punya kapasitas dua kamar tidur dan satu kamar mandi.

Untuk luas bangunannya berkisar 36 meter persegi dan luas tanah 50 meter persegi.

Harga rumah Megati Riverside juga ramah di kantong yakni Rp175 juta saja.

3. Rumah Tabanan

Terakhir ada tempat bernaung murah lainnya di Tabanan, Bali.

Dilengkapi dengan sertifikat hak milik (SHM) hunian ini tak kalah menarik karena punya kesan minimalis.

Luas bangunannya sekitar 33 meter persegi, sementara itu luas tanah 67 meter persegi.

Rumah murah berkapasitas dua kamar tidur dan satu kamar yang dijual di Bali ini punya harga Rp195 juta. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI