Wajib Tahu! Ada 3 Sinyal Otak dan Tubuh Manusia Ingin Sendiri

12 Desember 2021 04:00

GenPI.co Bali - Meskipun masuk tipe makhluk sosial, manusia terkadang juga butuh waktu untuk sendiri. Berikut tiga sinyal pada otak dan tubuh yang buktikan anda wajib habiskan waktu tanpa orang lain.

Sendiri membuat kita bisa lebih menenangkan diri dari berbagai masalah yang kita lewati sepanjang hidup ini.

Selain itu dengan menggunakan waktu tersebut, kita juga lebih bisa instropeksi diri terhadap kesalahan apa yang sudah dilalui selama ini untuk jadi pribadi yang lebih sempurna.

BACA JUGA:  Gara-gara Ganja, Siswoyo Dapat Apes di PN Denpasar Bali

Adapun tubuh dan otak bisa menunjukkan tanda-tanda tersebut. Mengutip laman Healthline, ini tiga sinyalnya.

1. Segalanya Tak Menyenangkan

BACA JUGA:  Pemprov Bali Dapat Penghargaan Anugerah Meritokrasi, Apa Itu?

Tanda pertama yang cukup lumrah terjadi ialah seseorang merasa berbagai hal disekitarnya begitu menyebalkan.

Adapun situasi disekitar terlihat lucu, anda akan tetap ogah melemparkan senyuman. Lalu semangat pun terasa terkuras hingga merasa perlu diisi ulang.

BACA JUGA:  Pariwisata Bali Terbuka Saat Covid-19, Ini Ujar Gubernur Koster

2. Ingin Makan Banyak

Ketika orang dalam tekanan hidup kelewat besar dalam hal ini stres, ada kans keinginan sendiri langsung muncul.

Disinilah kemudian kita akan merasa perlu untuk habiskan waktu dengan makan banyak dengan harapan kembali riang.

3. Memarahi Orang yang Dicintai

Emosi tak terkontrol bisa membuat manusia begitu mudah untuk marah bahkan kepada orang yang dicintai.

Alhasil, ada baiknya ketimbang emosi memuncak kita sebaiknya habiskan waktu sendiri agar lebih tenang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co BALI