Bikin Pasangan Makin Cinta, Ini 3 Tips Tingkatkan Keintiman

14 November 2021 06:00

GenPI.co Bali - Menjalin hubungan pasangan agar bisa kian tunjukkan benih-benih cinta bisa tercapai asalkan tiga tips ini bisa anda jalankan.

Memiliki hubungan intim ialah salah satu cara mengenal pasangan secara lebih baik lagi sekaligus menunjukkan sinyal saling melengkapi.

Akan tetapi, demi memiliki hubungan intim (dekat) dengan pasangan pria atau wanita tak semudah seperti yang dibayangkan.

BACA JUGA:  BI Bali Minta Pemkab Klungkung Bentuk BUMD demi Ini

Alasannya? Sederhana, terkadang seseorang membutuhkan suatu keberanian, kejujuran, cinta, koneksi, dan tentu saja kepercayaan sebagaimana mestinya.

Kendati terkesan sulit bagi sebagian besar manusia, The Health Site memaparkan ada tiga cara yang bisa diikuti untuk tingkatkan keintiman dengan pasangan.

BACA JUGA:  Warga Badung Bali Jadi Korban Arisan Bodong, Rugi Tak Main-main

1. Menjadi Pendengar yang Baik

Kebanyakan pasangan ingin didengar sehingga sebagai cara untuk mengerti perasaan mereka tentu ialah sikap seorang pendengar yang baik.

BACA JUGA:  Bali Gembira! Ada Peningkatan Arus Penumpang Bandara Ngurah Rai

Lewat cara mendengar apa keluh kesah pasangan, kita jadi saling mengerti akan perasaan satu dengan lainnya.

2. Saling Beri Hadiah

Secara mendadak siapkan kejutan berupa hadiah merupakan salah satu sinyal bagus menarik hati pasangan.

Hadiah yang diberikan untuk pasangan akan lebih terasa indah jika anda membuatnya dengan tangan atau dibuat dengan menunjukkan kesan emosional.

3. Kontak Mata

Pertahankan lebih banyak kontak mata. Artinya ketika berbicara dengan pasangan anda melihat matanya sudah cukup mengetahui keadaan yang dilalui pasangan saat ini.

Menurut penelitian, kontak mata adalah cara untuk komunikasi non verbal antar individu. Sehingga hal ini juga berkhasiat menciptkatan hubungan kian cinta dengan pasangan. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI