Elias Dolah Dibawa ke Rumah Sakit, Teco Beberkan Kondisi Terkini

09 Juli 2023 20:09

GenPI.co Bali - Bali United cukup kesulitan mengawali kompetisi Liga 1 2023-2024, dimana mereka belum mendapatkan poin sama sekali di dua pekan.

Selain itu mereka juga dihadapkan dengan cederanya pemain asing barunya, Elias Dolah.

Pemain asal Thailand itu kabarnya dibawa ke rumah sakit setelah pertandingan Borneo FC vs Bali United di Stadion Segiri, Samarinda pada Sabtu (8/7).

BACA JUGA:  Profil Jefferson Matheus de Assis Estacio, Pemain Baru Bali United

Sehari setelah pertandingan, pelatih Bali United Stefano Cugurra menjelaskan kondisi pemainnya itu. Dia menjelaskan, Elias Dolah mengalami cedera di kepala.

Menurutnya cedera pemain Timnas Thailand ini sudah beberapa kali dialami.

BACA JUGA:  Jefferson Assis Beberkan 1 Alasan Kuat Gabung Bali United

"Ya, kasihan dia (Elias Dolah) sudah bermain di Liga Thailand beberapa tahun terakhir. Sewaktu lawan PSS Sleman, Dolah ditendang di kepala dan hari ini juga ditendang di kepala oleh pemain Borneo," jelasnya dikutip dari laman Bali United, Minggu (9/7).

Pelatih yang akrab disapa Teco ini juga menyoroti kinerja wasit yang dianggap merugikan timnya.

BACA JUGA:  Borneo FC vs Bali United 3-1, Serdadu Tridatu Terbenam di Klasemen Sementara

"Wasit lihat tapi tidak beri pelanggaran penalti buat kami, Kasian dia pemain Timnas Thailand harus punya adaptasi lagi di pertandingan dan sama wasit," bebernya.

Pertandingan itu sendiri berakhir dengan skor 1-3, dimana Borneo FC sukses mencuri poin penuh.

Bali United saat ini berada di urutan buncit klasemen sementara. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI