Merinding! Spasojevic Tak Sabar Begini di Kandang Bali United

14 Juni 2022 17:00

GenPI.co Bali - Tak sabar nampak ada di benak bomber Bali United, Ilija Spasojevic usai siap lakukan sesuatu yang bisa bikin merinding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, jelang bergulirnya kompetisi.

Anthem Rasa Bangga untuk pertama kalinya berkumandang dari tribun penonton setelah dua tahun lamanya tak muncul imbas pandemi Covid-19.

Sayangnya, bukan di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, yang menjadi kandang Bali United, tetapi di Stadion Maguwoharjo, homebase PSS Sleman.

BACA JUGA:  Pindah dari Singaraja ke Surabaya, Jejak Ayah Soekarno Terbongkar

Ratusan suporter Serdadu Tridatu kompak menyanyikan anthem Rasa Bangga guna mendukung timnya di laga kemenangan 2-1 tersebut.

Meski kalah jumlah dibanding suporter lawan, tetapi lirik anthem Bali United terdengar jelas di lapangan hijau.

BACA JUGA:  Petaka Takuti Siswa SD Ubud, Pemuda Jembrana Bali Dihajar Massa

Seusai pertandingan, para pemain dan ofisial menghampiri tribune suporter dan ikut menyanyikan anthem Rasa Bangga. Suasananya begitu emosional dan bikin merinding.

Kehadiran suporter yang akhirnya boleh kembali memadati stadion membuat suasana Stadion Maguwoharjo menjadi hidup.

BACA JUGA:  Bali Viral! Bocah Karangasem Taklukan Gunung Agung, Pecah Rekor

Para pemain, termasuk penyerang Bali United IIija Spasojevic mengungkapkan rasa senangnya kembali dapat melihat para suporter secara langsung.

“Seperti kutipan terkenal ‘football without fans is nothing’, saya sangat setuju dengan kutipan itu. Kami semua pemain merindukan suporter. Saat menghadapi PSS Sleman atmosfernya luar biasa," kata Spaso, Selasa (07/06/22).

Penyerang naturalisasi ini juga menerangkan betapa berbedanya kondisi saat ini dengan dua tahun lalu dimana fans tak diperbolehkan hadir di stadion.

"Suasananya jauh berbeda dibandingkan saat kompetisi bergulir pada pandemi Covid-19 lalu. Kami semua sangat senang dan tidak sabar bermain di Dipta,” ujar IIija Spasojevic.

Karena alasan itulah, Spaso beserta koleganya ingin lakukan lagi menyanyikan anthem Rasa Bangga di rumah sendiri di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Sebagai catatan, laga terakhir dengan mengundang suporter di Stadion Kapten Dipta terjadi 15 Maret 2022 saat laga kontra Madura United.

“Sudah lama sekali, dua tahun lebih. Kemarin itu sangat emosional, saya paling tidak sabar bernyanyi bersama lagi di Dipta,” paparnya lagi.

Hasrat Spasojevic yang ingin menyanyikan anthem di kandang sendiri yakni Stadion Kapten I Wayan Dipta dipastikan bakal kian membakar semangat juang Bali United sekaligus lebih dekat dengan fans setelah dua tahun lamanya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI