Transfer: Hengkang dari Bali United, Lilipaly Gabung Borneo FC

09 Mei 2022 07:00

GenPI.co Bali - Pasca bantu antarkan Bali United juara BRI Liga 1 2021/2022, Stefano Lilipaly tak segan-segan pilih hengkang pada burs transfer musim ini dan resmi gabung Borneo FC.

Sepak terjang pemain kelahian Arnhem, Belanda selama 5 tahun masa baktinya di Stadion Kapten I Wayan Dipta memang tak bisa dipandang sebelah mata.

Bagaimana tidak? Setidaknya ia sudah catatkan 32 gol dan 24 assists dalam 119 pertandingan segala kompetisi tim asal Pulau Dewata.

BACA JUGA:  Arti Spiritual Bangun Tidur Saat Subuh-Pagi Hari, Ada Iblis?

Musim lalu pun demikin, Stefano Lilipaly mampu membukukan enam gol dn enam assists dalam 30 pertandingan BRI Liga 1 sekaligus jadi kunci torehan prestasi back to back champions.

Akan tetapi, setelah beragam prestasi membanggakan, Fano, sapaan akrabnya pilih hengkang dari klub yang besarkan namanya pada bursa transfer musim ini.

BACA JUGA:  Telak! Media Asing Sindir Viral Cewek Bule Rusia Bugil di Bali

Nah, dikait-kaitkan dengan banyak klub, sang gelandang serang justru pilih gabung Borneo FC. Hal ini telah dikonfirmasi langsung oleh presiden klub Nabil Husien Said Amin.

"Kedatangan Stefano Lilipaly di skuad Pesut Etam menjadi rekrutan terakhir kita di musim ini. Dia melengkapi skuad yang sudah ada dan berharap kehadirannya memberi dampak yang sangat positif untuk Borneo FC," terang Husein, Minggu (08/05/22).

BACA JUGA:  Bebas Covid-19? 4 Wilayah Bali Alami Nol Kasus Baru

Kemampuan Lilipaly secara skill dan mental menjadi alasan kuat kenapa Borneo FC merekrutnya dari kampiun juara dua kali beruntun.

"Lilipaly kita kontrak dengan durasi dua tahun. Kualitas dia dan mentalitasnya sudah ndak perlu kita ragukan, ini jadi alasan kenapa dia boyong," lanjutnya.

Setelah resmi bergabung dengan Borneo FC pada bursa transfer kali ini, Stefano Lilipaly pun mesti siap bertarung dengan Bali United pada musim lanjutan Liga 1 2022/2023. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI