Pemain Bali United Bantu Timnas Indonesia U-19 Menang di Korsel

29 Maret 2022 17:00

GenPI.co Bali - Kemenangan perdana Timnas Indonesia U-19 saat lakoni training center (TC) di Korea Selatan (Korsel) tak lepas dari performa apik pemain muda Bali United, Kadek Arel baru-baru ini.

Sebelumnya, skuat muda arahan Shin Tae-yong menerima kekalahan memalukan yakni 0-7 di laga uji coba kontra Korea Selatan U-19, Jumat (25/03/22).

Nah, seolah belajar dari kekalahan, Garuda Muda mampu menang 2-1 atas Daegu University di Stadion Daegu Auxiliary pada Minggu (27/03/22).

BACA JUGA:  Tabanan Bali Geger! Pekak Rida Tewas Mengambang di Bendungan

Kemenangan ini pun ternyata tak lepas dari peran penting bintang muda Madura United, Ronaldo Kwateh dan pemain Bali United, Kadek Arel yang sama-sama sumbang masing-masing satu gol.

Pertandingan guna persiapkan Timnas Indonesia U-19 jelang Piala Dunia U-20 ini digelar dalam tiga babak dengan waktu 40 menit setiap pertandingan, Tim U-19 di babak pertama bermain imbang 0-0.

BACA JUGA:  Periksa 19 Saksi, Kejati Bali Ungkap Korupsi Rp130 M LPD Sangeh?

Nico Alrianto dan kawan-kawan mengalami perkembangan terkait organisasi dan kedua tim silih berganti jual beli serangan.

Babak kedua, Garuda Nusantara dengan serangan counter attack mampu menciptakan gol ke gawang Daegu University melalui sepakan pemain Bali United Kadek Arel.

BACA JUGA:  Usai Juara BRI Liga 1, Bali United Catatkan 4 Fakta Gila Ini

Hingga 40 menit Timnas U-19 menang 1-0. Di babak ketiga, Pelatih Timnas U-19 Shin Tae-yong mengganti semua pemain.

Lini belakang yang di komando Marcel Januar lengah hingga gawang Cahya Supriadi kebobolan. Akan tetapi bukan berarti semangat Merah Putih padam dan pertandingan malah jadi sengit.

Perjuangan tersebut akhirnya berhasil berkat gol yang tercipta melalui tendangan bebas dari Ronaldo Kwateh seusai Subhan Fajri di langgar di pinggir garis enam belas.

Kemenangan 2-1 atas Daegu University berkat pemain Bali United, Kadek Arel dan Ronaldo Kwateh ini pun makin membuat Timnas Indonesia U-19 yakin akan potensinya untuk terus kembangkan kemampuan di Korsel. (lia/jpnn)

 

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI