Klasemen Liga 1: Bantai Persipura, Bali United Kudeta Arema

25 Februari 2022 07:00

GenPI.co Bali - Kemenangan telak atas Persipura Jayapura, Kamis (24/02/22), membuat Bali United sukses mengkudeta Arema FC di puncak klasemen BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022.

Bergulir di Stadion Gelora Ngurah Rai Denpasar, sepak terjang skuat asuhan Stefano Cugurra Teco terbilang menggila karena tak terhentikan.

Bagaimana tidak? Babak pertama yang berlangsung sengit akhirnya bisa pecah kebuntuan setelah Ilija Spasojevic mencetak angka pembuka memanfaatkan assist Stefano Lilipaly.

BACA JUGA:  Ultimatum Wagub Cok Ace Bikin Kemenkumham Tindak Mafia Visa Bali

Bukannya mereda, sepak terjang Serdadu Tridatu malah makin menggila memasuki babak kedua gol Willian Pachecho, Lilipaly, dan Eber Bessa membuat kedudukan jadi 4-0.

Adapun, Persipura berhasil memanaskan pertandingan BRI Liga 1 ini ketika Elisa Basna mencetak gol saat injury time, skor berakhir 4-1.

BACA JUGA:  Dadong Rukmini Tewas di Sungai Tabanan Bali, Ini Kata Polisi

Tentu saja angin segar menerpa Bali United pasca koleksi tiga poin dan langsung sabet peringat satu klasemen liga dengan torehan 57 poin.

Spaso beserta koleganya mampu mengkudeta Arema FC yang sempat tak terkalahkan dalam 23 pertandingan sepanjang musim ini.

BACA JUGA:  Hasil BRI Liga 1 Bali United vs Persipura: Menggila!

Singo Edan sendiri musti pasrah bertengger di peringkat dua klasemen sementara dengan total 55 poin. Mereka dibayangi Persib Bandung yang merangkak naik dengan total 53 poin.

Gagalnya tim asal Malang mempertahankan posisinya tak lepas dari fakta mengejutkan kekalahan kontra Persebaya pada laga pekan terakhir.

Terlepas dari tergelincirnya Arema FC di klasemen BRI Liga 1 sementara, Bali United makin pasti tunjukkan tajinya sebagai kandidat kuat juara musim ini. (*)

Berikut klasemen BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022 sementara memasuki pekan ke-27.

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI