Nadeo Absen, Ini 2 Bintang Bali United Gabung Timnas Indonesia

08 November 2021 15:00

GenPI.co Bali - Nadeo Arga Winata harus rela melewatkan misi penting bela Indonesia di ajang AFF Cup 2020. Sebagai gantinya, dua bintang Bali United kini akan jadi andalan Shin Tae-yong.

Performa Serdadu Tridatu sepanjang BRI Liga 1 mungkin belum terkesan maksimal setelah seri kedua mereka alami dua kali kalah, dua kali menang dan sekali seri.

Kendati kurang impresif, sepak terjang skuat besutan Stefano Cugurra Teco tak lepas dari tiga kali clean sheet secara beruntun oleh Nadeo Arga Winata.

BACA JUGA:  Peduli Anak Disabilitas, Ini Kegiatan Polres Klungkung Bali

Ya, kiper nomor punggung satu itu gantikan peran penjaga gawang gaek, Wawan Hendrawan yang sempat diganjar kartu merah imbas perkelahian dengan Willian Pacheco di laga kekalahan 1-2 atas PSM.

Namun setelah mampu catatkan statistik bagus, entah mengapa Shin Tae-yong urung inginkan peran Nadeo dan malah memanggil dua pemain utama Bali United.

BACA JUGA:  Kajari Klungkung Wanita Bongkar Korupsi BUMDes Bali Rp650 Juta

Kadek Agung Widnyana Putra dan Yabes Roni dipastikan bela Timnas Indonesia bersama 22 pemain lain untuk lakoni laga uji coba kontra Afghanistan (16/11) dan Myanmar (25/11) di Turki.

Tentu saja dua pemain tim asuhan Teco juga bakal dilibatkan dalam kompetisi resmi AFF Suzuki Cup 2020 di Singapura. Agenda padat ini pun mulai berlangsung dari hari Senin (08/11) hingga Minggu (02/01) tahun depan.

BACA JUGA:  Diresmikan Gubernur Bali Koster, Apa Fasilitas RS Bangli Rp75 M?

Dengan kata lain, Yabes Roni dan Kadek Agung pun dipastikan urung bisa bantu bela tim asal Pulau Dewata saat menyambut seri tiga BRI Liga 1 yang segera bergulir dalam waktu dekat.

Kendati demikian, pengalaman yang mereka dapat selama di kancah internasional tentu akan sangat berharga untuk kedepannya di pentas lokal.

Terlepas dari fakta ikut sertanya Yabes Roni dan Kadek Agung Widnyana Putra dari Bali United, Timnas Indonesia sudah dapatkan pengganti sepadan Nadeo yakni M. Riyandi (Barito) dan Syahrul Fadillah (Persikabo). (*)

 

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI